Demikianlah orang-orang yang selalu mengingkari ayat-ayat Allah dipalingkan. (QS. [40] Gafir : 63)
1 Tafsir Ringkas Kemenag
Demikianlah caranya bagaimana orang-orang durhaka yang selalumengingkari ayat-ayat Allah dipalingkan disebabkan oleh keangkuhan dan kesombongan mereka.
2 Tafsir Lengkap Kemenag
Dalam ayat ini dijelaskan bahwa sebagaimana orang-orang musyrik telah sesat karena menyembah tuhan-tuhan selain Allah, demikian juga telah sesat orang-orang yang sebelum mereka. Mereka mengingkari ayat-ayat Allah dan menyembah tuhan-tuhan yang lain semata-mata karena kebodohan mereka dan menuruti hawa nafsu belaka.
3 Tafsir Ibnu Katsir
Firman Allah Swt.:
Seperti demikianlah dipalingkan orang-orang yang selalu mengingkari ayat-ayat Allah (Al-Mu’min: 63)
Yakni sebagaimana telah sesat mereka karena menyembah selain Allah, demikianlah telah dipalingkan pula orang-orang yang sebelum mereka (dari jalan yang benar) hingga mereka menyembah selain Allah tanpa dalil dan tanpa keterangan, melainkan hanya berdasarkan hawa nafsu dan kejahilan mereka sendiri; mereka mengingkari hujah-hujah dan ayat-ayat Allah.
4 Tafsir Al-Jalalain
(Seperti demikianlah dipalingkan) artinya sebagaimana mereka dipalingkan, maka dipalingkan pula (orang-orang yang terhadap ayat-ayat Allah) yakni mukjizat-mukjizat-Nya (mereka ingkar.)
5 Tafsir Quraish Shihab (Al-Misbah)
Orang-orang sebelum kalian yang mengingkari ayat-ayat Allah juga melakukan penyimpangan dari yang benar kepada yang batil seperti itu.