Skip to main content

فَاَمَّا الْيَتِيْمَ فَلَا تَقْهَرْۗ  ( الضحى: ٩ )

fa-ammā
فَأَمَّا
maka adapun
l-yatīma
ٱلْيَتِيمَ
anak yatim
falā
فَلَا
maka jangan
taqhar
تَقْهَرْ
kamu paksa/bersikap bengis

Fa'ammā Al-Yatīma Falā Taqhar. (aḍ-Ḍuḥā 93:9)

Artinya:

Maka terhadap anak yatim janganlah engkau berlaku sewenang-wenang. (QS. [93] Ad-Duha : 9)

1 Tafsir Ringkas Kemenag

Dengan karunia Allah yang demikian agung itu, maka berbuat baiklah terhadap anak yatim dan janganlah engkau berlaku sewenang-wenang kepadanya, seperti mengambil hartanya, menghardiknya, dan menyakiti hatinya.