Skip to main content

وَمَا يَفْعَلُوْا مِنْ خَيْرٍ فَلَنْ يُّكْفَرُوْهُ ۗ وَاللّٰهُ عَلِيْمٌ ۢبِالْمُتَّقِيْنَ  ( آل عمران: ١١٥ )

wamā
وَمَا
dan apa
yafʿalū
يَفْعَلُوا۟
mereka kerjakan
min
مِنْ
dari
khayrin
خَيْرٍ
kebajikan
falan
فَلَن
maka tidak (sekali-kali)
yuk'farūhu
يُكْفَرُوهُۗ
mereka dihapuskan/dihilangkan
wal-lahu
وَٱللَّهُ
dan Allah
ʿalīmun
عَلِيمٌۢ
Maha Mengetahui
bil-mutaqīna
بِٱلْمُتَّقِينَ
dengan/terhadap orang-orang yang bertakwa

Wa Mā Yaf`alū Min Khayrin Falan Yukfarūhu Wa Allāhu `Alīmun Bil-Muttaqīna. (ʾĀl ʿImrān 3:115)

Artinya:

Dan kebajikan apa pun yang mereka kerjakan, tidak ada yang mengingkarinya. Dan Allah Maha Mengetahui orang-orang yang bertakwa. (QS. [3] Ali 'Imran : 115)

1 Tafsir Ringkas Kemenag

Untuk menyenangkan hati mereka, maka Allah memberitahu bahwa amal saleh dan kebajikan apa pun yang mereka kerjakan, baik yang tersembunyi maupun yang tampak, tidak ada yang mengingkarinya dan pasti akan diberi pahala dari Allah. Dan Allah Maha Mengetahui orang-orang yang benar-benar beriman dan bertakwa yang berbuat baik hanya untuk mencari rida-Nya.