Skip to main content

وَاَنْزَلْنَا مِنَ السَّمَاۤءِ مَاۤءًۢ بِقَدَرٍ فَاَسْكَنّٰهُ فِى الْاَرْضِۖ وَاِنَّا عَلٰى ذَهَابٍۢ بِهٖ لَقٰدِرُوْنَ ۚ  ( المؤمنون: ١٨ )

wa-anzalnā
وَأَنزَلْنَا
dan Kami turunkan
mina
مِنَ
dari
l-samāi
ٱلسَّمَآءِ
langit
māan
مَآءًۢ
air
biqadarin
بِقَدَرٍ
dengan kadar/menurut ukuran
fa-askannāhu
فَأَسْكَنَّٰهُ
lalu Kami tempatkan/simpan
فِى
di
l-arḍi
ٱلْأَرْضِۖ
bumi
wa-innā
وَإِنَّا
dan sesungguhnya Kami
ʿalā
عَلَىٰ
atas
dhahābin
ذَهَابٍۭ
menghilangkannya
bihi
بِهِۦ
dengannya
laqādirūna
لَقَٰدِرُونَ
sungguh berkuasa

Wa 'Anzalnā Mina As-Samā'i Mā'an Biqadarin Fa'askannāhu Fī Al-'Arđi Wa 'Innā `Alaá Dhahābin Bihi Laqādirūna. (al-Muʾminūn 23:18)

Artinya:

Dan Kami turunkan air dari langit dengan suatu ukuran; lalu Kami jadikan air itu menetap di bumi, dan pasti Kami berkuasa melenyapkannya. (QS. [23] Al-Mu'minun : 18)

1 Tafsir Ringkas Kemenag

Dan di antara bentuk pemeliharaan Kami adalah bahwa Kami turunkan air tawar dalam berbagai bentuk, dari yang cair hingga butiran es, dari langit dengan suatu ukuran bagi makhluk ciptaan Kami; lalu untuk memudahkan pemanfaatannya, Kami jadikan air itu menetap dan tersimpan di bumi, dan pasti Kami berkuasa pula untuk melenyapkannya, namun Kami tidak melakukannya karena rahmat Kami kepada para makhluk.