Mereka menjawab, “Sesungguhnya kami diutus kepada kaum yang berdosa (kaum Lut), (QS. [51] Az-Zariyat : 32)
1 Tafsir Ringkas Kemenag
Mendapat pertanyaan dari Nabi Ibrahim, mereka menjawab, “Sesungguhnya kami diutus kepadakaum Nabi Lut yang sebagian anggotanya adalah orang yang berdosa dan terang-terangan tanpa malu berbuat homoseksual.
2 Tafsir Lengkap Kemenag
Para malaikat menjawab, bahwa mereka sesungguhnya diutus kepada kaum Lut dengan membawa azab yang sangat pedih disebabkan dosa mereka yang sangat keji yaitu melakukan homoseksual. Para malaikat itu akan melempari kaum Lut dengan batu-batu berasal dari tanah yang sangat keras yang telah dibakar, dan telah diberi tanda-tanda dari sisi Allah dengan nama-nama orang yang akan dibinasakan yaitu orang-orang yang melampaui batas dalam kedurhakaan. (
3 Tafsir Ibnu Katsir
Firman Allah Swt.:
Mereka menjawab, "Sesungguhnya kami diutus kepada kaum yang berdosa. (Adz-Dzariyat: 32)
Yakni Kaum Luth.
4 Tafsir Al-Jalalain
(Mereka menjawab, "Sesungguhnya kami diutus kepada kaum yang berdosa) kaum yang kafir, mereka adalah kaum Nabi Luth.
5 Tafsir Quraish Shihab (Al-Misbah)
Mereka menjawab, "Sesungguhnya kami diutus kepada suatu kaum yang keterlaluan dalam berbuat maksiat untuk melempar mereka dengan bebatuan yang hanya diketahui bentuknya oleh Allah. Bebatuan tersebut diberi tanda khusus dari Tuhanmu untuk orang-orang yang melampaui batas dalam kejahatan."
6 Tafsir as-Saadi
Please check ayah 51:37 for complete tafsir.
القرآن الكريم - الذاريات٥١ :٣٢ Az-Zariyat 51:32 Adz-Dzariyat